Mengintip Teknologi Smartphone Masa Depan

Halo friend, lanjut posting yah, kali ini kita coba deh mengira-ngira, menerawang, membayangkan, meramal dan apalah itu namanya,hehe kira-kira seperti apasih smartphone masa depan itu?. Jaman sekarang memang yang namanya smartphone sudah bukan menjadi barang mewah lagi, karena hamper setiap orang memilikinya. Ini juga yang membuat para produsen telepon pintar mulai berlomba-lomba menawarkan kecanggihan yang mereka sematkan pada produk merekan. Mulai dari segi kamera yang bias menyamai atau bahkan melebihi kamera DSLR, atau bahkan dengan body yang super sexy alias tipis sekali. Nampaknya tahun-tahun mendatang bakal muncul teknologi-teknologi yang membuat kita geleng-geleng kepala dengan kecanggihannya. Yuk mulai saja kita menerawang kira-kira seperti apa smartphone di masa depan.
smartphone masa depan

Layar Transparan
smartphone masa depan

Kecanggihan smartphone masa depan yang pertama adalah layar yang tembus pandang. Mungkin para desainer teknologi berpikir: Apa guna dari bagian belakang smartphone yang biasanya hanya berupa tanda merek dan penutup baterai smartphone saja? Dan pertanyaan tersebut menghasilkan jawaban yang diproduksi oleh Apple dalam bentuk iPhone 7 yang memiliki layar display di bagian belakangnya juga.

Augmented Reality
smartphone masa depan

Augmented Reality adalah ketika apa yang dilihat, didengar maupun disentuh oleh setiap indera aktif kita langsung diintegrasi oleh sensor teknologi dan hadir dalam alat yang kita gunakan, dalam hal ini, smartphone. Jangan kaget jika lima tahun mendatang, smartphone sudah dilengkapi dengan Augmented Reality yang memungkinkan kita mengarahkan smartphone ke suatu pemandangan, suatu suara atau bau bahkan rasa dan tekstur untuk mengidentifikasi apa yang kita rasakan langsung ke dalam layar smartphone kita.

Layar Fleksibel
smartphone masa depan

Kecanggihan smartphone masa depan yang ketiga adalah layar yang fleksibel.  Dari bentuk awal ponsel yang besar hingga mengecil dan kembali berukuran medium lagi namun masih mudah dibawa ke mana saja, antisipasikan munculnya layar besar yang bisa dilipat dan masih muat di dalam saku celana kita. Layar yang semakin besar akan diperlukan untuk mengakomodasi era video, namun tidak akan hadir dalam bentuk kaku dan besar, apalagi berat. Smartphone akan semakin fleksibel dan lentur.

Fitur proyektor
smartphone masa depan

Kecanggihan smartphone masa depan yang keempat adalah adanya fitur proyektor. Jika kita tidak begitu menyenangi kegiatan menonton video dari layar smartphone yang terbatas, nantinya kita akan dapat menyimpan puluhan video kesukaan Kita dalam smartphone yang mungil, yang sudah dilengkapi dengan pilihan proyeksi atau DLP (Digital Light Projection). Samsung mengambil langkah pertama dari inovasi ini, dengan meluncurkan Samsung Galaxy Beam sekitar lima tahun yang lalu. Dengan adanya era serba video, sebentar lagi teknologi DLP akan banyak diterjemahkan oleh smartphone lainnya dalam desainnya masing-masing.

Kontrol suara yang lebih dari sekedar pengenalan perintah
smartphone masa depan

Jika sekarang Siri dan Google Voice hanya dapat merekam suara sebagaimana adanya suara tersebut dan masih belum lepas dari kesalahan, kontrol suara di masa depan akan diciptakan untuk mampu meninginterpretasikan diksi dan syntax. Kerja dari pengenalan diksi dan syntax ini memiliki kesamaan dengan cara manusia mengenali ucapan, dan apa yang sudah banyak diprediksi oleh film Hollywood di mana perintah suara akan dapat berkomunikasi dua arah menjadi memungkinkan.

Selamat datang hologram dan dunia tiga dimensi (3D)
smartphone masa depan

smartphone masa depan

Kecanggihan smartphone masa depan yang berikutnya adalah teknologi hologram dan 3D. Ucapkan selamat tinggal pada era layar dua dimensi, karena teknologi akan melibatkan retina mata kita untuk mampu melihat lebih dari sekedar benda datar. Smartphone akan menstimulasi mata untuk memproyeksikan gambar yang dilihat di layar menjadi 3D. Hologram, lebih jauh lagi, akan memungkinkan pengguna smartphone untuk berinteraksi dengan objek yang diproyeksikan secara holografik. Interaksi ini akan membuat kita mampu mengontrol apa yang kita lihat hanya dengan gerakan tangan, ala-ala komputer canggih milik Iron Man.

Gimana frend keren-keren gak tuh semarpong hehe,,mudahan kita masih bias menikmatinya ye,,kalau bias malah kita juga ikut berpartisipasi untuk menciptakan semarphone khas Indonesia,hehe. Sekian dulu ye posting kali ini. terimakasih
Mengintip Teknologi Smartphone Masa Depan Mengintip Teknologi Smartphone Masa Depan Reviewed by Unknown on 07.07 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.